Minggu, 06 Desember 2020

Dynamic Route Mikrotik (OSPF)

 

Melanjutkan tulisan saya sebelumnya tentang Static Route, kali ini penulis akan membahas tentang Dynamic Route atau Routing Dinamis. Routing Dinamis menjadi opsi yang paling mungkin dan memudahkan apabila kita memiliki jaringan yang sangat besar, dan memiliki banyak ruter. Tidak terbayang apabila harus mengkonfigurasi routing di setiap ruter yang terhubung dalam jaringan yang besar. Selain memudahkan, routing dinamis juga dapat meminimalisir risiko kesalahan konfigurasi. Salah satu protokol yang mendukung untuk ini adalah OSPF (Open Shortest Path First). Adalah sebuah protokol routing dinamis yang mampu menjaga, mengatur, dan mendistribusikan informasi routing antar jaringan mengikuti setiap perubahan jaringan secara dinamis.

Senin, 30 November 2020

Static Route Mikrotik

Route adalah metode untuk menentukan jalur sebuah paket data untuk sampai ke tujuan atau destinasi. Route ini sangat diperlukan untuk meminimalisir kegagalan tersebut. Jadi ada beberapa jalur untuk sebuah paket data agar sampai ke alamat yang dituju.

Minggu, 22 November 2020

Konfigurasi Tunnel Mikrotik di VirtualBox (IP-in-IP)

Pada perkembangannya kebutuhan pertukaran data menjadi sangat penting, terutama yang berkaitan dengan keamanan dan efektifitas dari proses transfer data itu sendiri. Bayangkan sebuah perusahaan yang memiliki beberapa kantor cabang yang tersebar di beberapa kota, dan membutuhkan transaksi data antar cabang. Ada beberapa pertimbangan yang menjadi pilihan untuk menentukan sebuah kebijakan. Bertukar data melalui internet cukup murah, tetapi khawatir dengan masalah keamanan data itu sendiri. Tetapi apabila ingin menggunakan jalur khusus antar cabang, membutuhkan dana yang tidak sedikit untuk membangun infrastrukturnya.

Sabtu, 21 November 2020

Konfigurasi VPN di Mikrotik (L2TP/IPSec)

 

VPN merupakan sebuah koneksi yang bersifat virtual yang memanfaatkan jaringan internet (publik) untuk membuat jalur khusus yang bersifat pribadi, sehingga tidak sembarang orang dapat mengakses jaringan itu. Dengan menggunakan VPN, proses pertukaran informasi/data menjadi lebih aman karena terenkripsi. Mikrotik sendiri mendukung beberapa metode VPN seperti PPTP, L2TP, SSTP, dan OpenVPN. Secara umum semua tipe tersebut memiliki fungsi yang sama, yang membedakan adalah autentikasi dan enkripsi yang digunakan.

Kamis, 24 September 2020

Filter Rules Mikrotik


Salah satu fitur yang dimiliki oleh Mikrotik adalah firewall. Firewall sendiri merupakan suatu sistem keamanan yang digunakan untuk mengelola dan memantau lalu lintas data yang masuk dan keluar berdasarkan aturan keamanan (security rules) yang sudah ditentukan sebelumnya. Firewall berfungsi untuk mencegah akses yang tidak diinginkan, atau lebih tepatnya membatasi sebuah akses dari dan/atau ke dalam sebuah jaringan atau sistem.